Rabu, 16 Oktober 2013

Topo Map Cake

Alhamdulillah,kesampaian juga bikin kue ini. Awalnya naksir j sama corak kuenya,kirain teh pake selai coklat perlapisnya, gak taunya itu teh coklat bubuk yang ditaburin diatas setiap lapisannya. Jadilah tadi pagi rima coba eksekusi buat resep ini, padahal loyang buat si kue teh udah rima siapain kemarin sore,rencananya mau rima bikin buat rima bagi2in ke saudara-saudara eeeeh,karena dah keburu leneng ( bahasa indonesianya naon ya..kenyang kali ya..) sm ketupat opor bikinan mama jadi weh baru besoknya bikin :}

Well, resep rima dapat dari blognya mbakku Hesti yang baik hati, hasil kue rima banyak remahnya, dan lapisannya sedikit karena loyangnya pake yang 22cm. Sempat dilema mau pake 1/2 resep n pake loyang brownies biar hasilnya kyk punya mbk hesti,tapi..berhubung penikmat cake dirumah suka kalap klw ada kue baru ya sudah pake loyang yg agak besar. Sok atuh silahkan dicoba resepnya ya....


Bahan :
250 gr mentega
250 gr gula halus ( rima 150 gr )
5 butir telur
125 gr susu evaporated ( rima 100 ml air hangat + 3 sdm susu bubuk )
300 gr tepung terigu protein rendah + 1 sdt baking powder
1/2 sdt vanili bubuk
1 sdt pandan pasta
1 sdt pewarna hijau
coklat bubuk untuk taburan secukupnya

Cara membuat :

  1. Panaskan oven 180c, siapkan loyang 20 cm ( rima pakai 22 cm ) oles mentega dan taburi tepung terigu.
  2. Kocok mentega, vanila, dan gula halus sampai mengembang dan pucat. Tambahkan telur satu persatu sambil dikocok hingga rata.
  3. Tambahkan separuh bagian terigu kocok dengan kecepatan rendah.
  4. Masukkan susu. Kocok Hingga rata. Masukkan sisa tepung terigu dan kocok asal rata.
  5. Bagi dua adonan. Yang satu biarkan plain, yang satunya lagi beri pasta pandan dan pewarna hijau. Aduk asal rata.
  6. Tuang separoh adonan roti ke loyang. Ratakan. Ayak coklat bubuk diatasnya sampai seluruh permukaanya tertutup. Tuang adonan pandan dan ratakan. Beri ayakan coklat lagi. Begitu selanjutnya sampai dengan sisa adonan berikutnya. yang terakhir tidak perlu diberi ayakan coklat lagi.
  7. Sebelum dimaukkan ke oven, hentakkan loyang perlahan agar gelembung udara yang terperangkap didalam kue keluar.
  8. Panggang 45 menit atau sampai tusuk gigi keluar dlam keadaan kering ( yang pakai otang kyk rima sekitar 35 menit di rak bawah, 5 menit berikutnya pindahkan ke rak atas,tutp lubang oven).
Good luck ya and have a nice bake :}

Tidak ada komentar:

Posting Komentar